Selamat Datang di TOKO AZZAM 7

Rabu, Agustus 14

Pemakmur Masjid

Sudah menjadi kondisi umum dimana masjid, surau, musholla kembali lengang selepas Ramadhan. Pertanyaannya kenapa kita tidak mampu merubah kondisi yang selalu dan selalu seperti ini setiap tahun. Kenapa tidak pernah bosan dengan keadaan ini? Tidakkah merasa terpanggil untuk memperbaikinya?

Sebuah kondisi yang cukup memprihatinkan sebenarnya, tapi lebih memprihatinkan lagi jika kita tak pernah mau peduli dengan kondisi ini. Sebuah ironi jika kita selama Ramadhan begitu giat melaksanakan puasa dan ibadah lainnya termasuk sholat berjamaah karena kita tidak mau disebut sebagai orang yang tidak beriman, tapi setelahnya masjid kembali kosong. Tahukah anda, bahwa hanya orang yang beriman dan percaya kepada hari akhir saja yang mampu memakmurkan masjid. Apakah kita hanya menjadi orang beriman selama Ramadhan saja setelahnya tidak? Inilah ironi.


إِنَّمَا يَعْمُرُ مَسَاجِدَ اللَّهِ مَنْ آمَنَ بِاللَّهِ وَالْيَوْمِ الْآخِرِ وَأَقَامَ الصَّلَاةَ وَآتَى الزَّكَاةَ وَلَمْ يَخْشَ إِلَّا اللَّهَ ۖ فَعَسَىٰ أُولَٰئِكَ أَنْ يَكُونُوا مِنَ الْمُهْتَدِينَ

Hanya yang memakmurkan masjid-masjid Allah ialah orang-orang yang beriman kepada Allah dan Hari kemudian, serta tetap mendirikan shalat, menunaikan zakat dan tidak takut (kepada siapapun) selain kepada Allah, maka merekalah orang-orang yang diharapkan termasuk golongan orang-orang yang mendapat petunjuk. (QS 9 : 18)

Memakmurkan masjid, bukan hanya pengurus masjid saja tapi termasuk muslim semuanya terlebih mereka yang menjadi tetangganya. Akankah kita hanya beriman sesaat saja? Apakah kita mau disebut sebagai orang yang ingkar pada hari akhir? Memakmurkan masjid  bukan hanya bearti bermegah2an untuk bangunannya, memakmurkan lebih singkatnya memasyarakatkan masjid dan memasjidkan masyarakat. Berbanggalah kita masih bisa dekat dengan masjid. Bagaimana dengan kita masihkah kita enggan memakmurkan masjid? padahal kita nyata2 tidak mau disebut sebagai orang-orang beriman.


Bondowoso, 4 Syawal

0 komentar:

Posting Komentar

 
Terimakasih telah berkunjung